Saturday, 28 June 2014

Resep Membuat Sambal Kemiri Enak

Resep Membuat Sambal Kemiri Enak – wiiiihh sambal, nyumii hmmm pasti enak lezat dan pedas nih. Sambal ialah salah satu bagian dari makanan yang bisa menambah nafsu makan kita bertambah. Jenis sambal sendiri banyak sekali macamnya.

Ya. Negara kita memang terbentuk dari berbagi suku dan budaya, mungkin hal inilah menyebabkan carian Variasi sambal dinegara kita juga sangat banyak. Ada sambal orek, sambal terasi, sambal pecel lele dan lainnya.

Tetepai untuk khusus artikel resep masakan kali ini, blog resep masakan akan membagi sedikit tips dan cara membuat sambal kemiri yang enak dan lezat. Bagi anda yang ingin mencoba silahkan membacanya dibawah ini:
Resep Membuat Sambal Kemiri Enak

Resep Membuat Sambal Kemiri

Bahan 1 untuk Membuat Sambal Kemiri :
  • Cabe rawit  merah sebanyak 15 buah, “jika tidak ada merah boleh yang hijau tua”
  • Cabe keriting sebanyak 3 buah “pilih yang merah”
  • Tomat satu buah saja
  • Buah kemiri sebanyak 5 butir
  • Bawang putih sebanyak 1 siung saja
  • Bawang merah sebanyak 3 butir kupas dan bersihkan
  • Bahan 2 Membuat Sambal Kemiri:
  • Minyak goreng kira kira sebanyak 2 sendok makan
  • garam  makan secukupnya saja
  • Gula merah sisir sebanyak 1 sendok teh
  • Langkah pertama ialah menggoreng seluruh komponen yang ada dalam bahan 1, sampai hingga matang, angkat bahan dan tiriskan bahan.
  • Langkah kedua/penyelesaian: ulek semua bahan yang sudah digoreng dengan ditambahi bahan 2 sampai lembut
  • Sammbal kemiri yang enak dan pedas siap untuk disantap
Mudah bukan kawan?? Selamat mencoba resep diatas dan jangan lupa baca resep sambal lainnya di disini : 

Resep Membuat Sambal Kemiri Enak Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown