Wednesday 26 March 2014

Resep Sayur Buncis Tumis Telur

Mengisi kekosongan perut setelah bangun tidur amatlah penting bagi tubuh kita. Selain membuat kita bertenaga, wajah pun akan terlihat lebih segar dibanding bila kita tak sarapan.  

Oleh karena itu, santap pagi menjadi suatu hal yang wajib dilakukan oleh semua orang sebelum beraktifitas. Kita dapat mensiasati keterbatasan waktu agar tubuh tetap mendapat asupan gizi di pagi hari dengan berbagai cara. 

Resep Sayur Buncis
Perlu diingat, janganlah menjadikan makanan instan sebagai andalan. Masih banyak sajian bergizi yang dapat kita masak dalam waktu singkat, salah satunya buncis tumis telur. Kita coba buktikan, yuk.

Bahan-bahan yang diperlukan:
  • 200 gram buncis segar, cuci bersih dan iris serong
  • 1 butir telur, kocok lepas
  • 3 siung bawang putih, iris tipis
  • 3 siung bawang merah, iris tipis
  • 2 buah cabai merah/hijau (sesuai selera), iris serong
  • 2 buah cabai rawit iris bila suka
  • 1/2 sendok teh kaldu bubuk (bila diperlukan)
  • Garam, gula dan air secukupnya
  • 2 sendok makan minyak goreng
Cara membuat buncis tumis telur:
  • Tumis bawang merah, bawang putih dan cabai dengan minyak goreng hingga harum.
  • Masukkan buncis. Aduk sebentar.
  • Tambahkan telur yang telah dikocok, kaldu, garam, gula dan air. Aduk rata.
  • Cicipi dan masak sampai buncis matang. Angkat dan sajikan.
Sederhana bukan? Tidak butuh waktu lama, kita sudah bisa menyantap sajian lezat ini. Selain cepat, masakan ini juga memiliki gizi lengkap dan kaya akan manfaat. 

Mengandung serat sayur dan protein dari telur. Ditambah dengan nasi hangat dan segelas susu tentunya membuat tubuh akan semakin siap menghadapi hari. Jadi, tak ada alasan lagi bagi kita untuk melewatkan sarapan bukan?

Resep Sayur Buncis Tumis Telur Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown