Resep manisan papaya_ Manisan papaya ialah salah satu jajanan yang cukup enak untuk
menemani anda bersantai. Tektur yang kenyal dan rasa yang unik menjadikan
manisan papaya pilihan bagi anda.
Manisan papaya biasanya mudah sekali anda dapatkan dipenjual keliling, namun sudahkah
dari anda tahu tentang bagiamana/tatacara dan proses pembuatan makanan enak dan
lezat ini???
Nah
bagi anda yang belum begitu faham dan mengerti tentang proses pembuatan manisan
buah papaya dapat membaca pada artikel resep manisan papaya yang ada dibawah
ini:
Bahan
bahan yang diperlukan:
- 1 sendok makan air kapur sirih
- 1 buah pepaya muda,
- 1 liter air putih
Untuk
Sirup manisan:
- Pewarna makanan merah atau hijau
- 500 gram gula pasir
- 150 ml air
- 1/4 sendok teh garam
- 1 sendok makan air jeruk nipis
Cara
membuat manisan pepaya:
- Ambil papaya potonng kecil memanjang.
- Didihkan air 1 liter bersama dengan tambahkan 1 sendok kapur sirih.matng sisihkan
- Masukan papaya ke lauratan tadi rendam 2 jam.
- Angkat dan cuci bersih papaya, sisihkan. Silakan anda campur gula, garam, air sampai mendidih. Angkat. Lalu dinginkan.
- Rendam papaya dengan larutan tadi selama 4 jam. Lalu tiriskan
- Didihkan kembali larutan sampai kental dan tambahkankan air jeruk dan papaya. iarkan semalaman hingga pepayanya manis.
- Beri pewarna makanan bila anda suka dan untuk menggugah selera. Tempatkan pada toples yang kedap udara supaya tekstur tidak berubah. Sajikan.
Bagi
anda penikmat manisan kudapan ini akan menjadi pilihan anda. Namun dengan waktu
masak yang cukup memakan waktu yang lama dan melalui beberapa proses hasil yang
didapat cukup memuaskan anda. Tanpa menggunakan pengawet papaya ini akan tahan
lama dan tidak akan berubah bentuk.
Jadi manisan ini aman untuk anda konsumsi
terutama bila anda mempunyai anak-anak kecil. Tapi bagi anda penderita diabetes
manisan ini boleh anda konsumsi namun tidak boleh banyak. Mengingat kandungan
gula yang cukup tinggi.