Tuesday, 14 January 2014

Resep Membuat Kerak Telor Betawi

Resep Kerak Telur Betawi_ Resep kerak telur Betawi bisa dibilang cukup mudah, namun lebih enak lagi jika yang membuatnya orang Betawi asli. Kerak telur merupakan makanan khas Betawi, dan saat ini hanya bisa dinikmati jika ada acara-acara penting seperti perayaan hari ulang tahun Jakarta.

Resep Kerak Telor Betawi
Resep Membuat Kerak Telor Betawi
Betawi mempunyai masakan yang sangat enak untuk dinikmati, selain kerak telur juga ada soto Betawi yang menggunakan resep khas Betawi. Ada pula makanan lain seperti ketoprak dan bubur ayam Betawi.

Untuk membuat resep kerak telur Betawi, harus belajar dahulu dari orang yang benar-benar asli Jakarta, agar rasa yang dicapai dapat sama dan enak seperti bikinan aslinya.

Pembuatan kerak telur menggunakan bahan-bahan seperti :
  • Telur
  • Beras ketan yang berwarna putih
  • Bawang goreng siap saji
  • Ebi
  • Kelapa yang sudah diparut
  • Kencur
  • Cabai merah
  • Gula
  • Merica
  • Jahe
  • garam
Cara membuatnya :
  1. Ambil beras ketan tersebut kemudian rendam menggunakan air dingin selama semalam
  2. Kocok telur yang sudah disiapkan ke dalam sebuah mangkuk
  3. Sebelum itu, ebi yang direndam menggunakan air panas dan ditumbuk menjadi kering
  4. Langkah pertama jika semua bahan telah siap, panaskan wajan. Kemudian taruh ketan dengan bentuk lingkaran dan tekan secara perlahan agar ketan tersebut menempel. Wajan ditutup dan tunggu hingga matang
  5. Campurkan bumbu seperti telur, bawang goreng dan ebi. Setelah tercampur halus, taruh di atas ketan secara perlahan.
  6. Balik wajannya agar ketan yang di atas dapat dimasak secara keseluruhan.
  7. Angkat jika sudah matang
Resep kerak telur Betawi sangat mudah untuk dibuat. Untuk lebih menambah rasa enaknya, taburi ebi di atas kerak telur yang sudah jadi. Sangat enak disajikan selagi hangat.

Resep Membuat Kerak Telor Betawi Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown